Senin, 30 April 2012

At Last, I see the light

"all at once, everything looks different. Now That I see you.."

Tuhan, akhirnya ada titik terang ditengah gelap  yang di hamburkan.
Sungguh, di penghujung tahun kedua di sekolah tempat dan penyebab mengeluh ( :P ) semua mulai terang dan akhirnya bahagia. bahagia, sangat bahagia...

this girl can't thank enough !

jadi, saat semua resiko akan yang dilakukan kemarin sudah dibayarkan sekarang harus konsentrasi pada kebutuhan diri sendiri.


I deserved to be happy

tiap manusia punya hak kok buat merasa nyaman, dan kemarin salah diri ini adalah tidak belajar mempercayai orang lain.dan sangat amat sangat tidak SABARAN.

Ranny..

Faradiba Maharani..

Tuhan telah menampakkan buih demi buih sinar-Nya untukmu, agar kamu tidak salah melangkah lagi. agar kamu tau saat sinar itu hilang, mungkin Tuhan ingin agar kamu bersabar.

 at last, You see the light ! Girl.

semoga setahun kedepan, di tahun terakhirku memakai seragam. semua berjalan cemerlang dan gemilang !

Jumat, 27 April 2012

minggu tenang

Ternyata Benar kalau fokus pada satu hal lebih asyik daripada jelalatan ke segala hal. Sebenarnya, pasti terlihat lebih keren kalau kita bisa multitasking dalam mengerjakan hal-hal tertentu, tapi setidaknya dalam fokus ke satu hal yang kita sukai, itu akan meminimalisir alasan untuk mengeluh.

sudah seminggu ini gue pulang sebelum azan magrib berkumandang, dan tidur sebelum jam 10 malam. dan gue merasa sangat tenang, baik di sekolah ataupun di rumah.semua hal yang gue kerjakan rasanya bisa terselesaikan dengan baik. dan lagi-lagi Tuhan menunjukan kasih sayang-Nya.

Tuhan membuat gue belajar dengan baik, tetap sehat walau sedang dalam keadaan tertekan, mengirimkan dia yang selalu ada disana, dan teman-teman yang siap di ajak tertawa.

Tenang, segala urusan rasanya dipermudah oleh-Nya

rasanya, hanya ingin percaya bahwa memang Minggu Tenang seperti ini akan terulang di Minggu berikutnya,
dan Tuhan masih akan melancarkan urusan-urusan gue yang lainnya

well, my new projects for next year are graduate from this shs and help my brother to continue his study at 49 jhs :D

no matter problems hide my way to get there, I'll find it with God's help !

22 <3

biarlah Bali dan Jogja bersaksi.. 1

hahaha, judulnya lebay banget deh.
Tapi, boleh dibilang Bali dan Jogja bersaksi atas kegilaan, kegalauan, kesaltingan, dan kebahagiaan gue yang mendalam. Puji Syukur kepada Tuhan yang telah memberi gue nikmat teman-teman dan perjalanan yang bahagia, dan sekarang..

gue sudah ada di Jakarta lagi

Mari baca Ulasan Bali-Jogja bersaksi untuk Faradiba Maharani, seorang siswi kelas XI di SMAN 28 Jakarta
kita berangkat tanggal 24 maret 2012, jam 5 pagi  berangkat dari rumah karena harus kumpul di kantor kecamatan pasar minggu pukul 6. okay, pagi banget -_- terimakasih ayah selalu mau mengantar ranny kemana aja.
kita berangkat setelah hampir satu minggu libur, which is mean kita punya waktu libur selama 2 minggu ! wuhuuuuuuu !!! selamat tinggal remed fisika dan teman-temannya :')

SMAN 28 Jakarta berangkat dengan Anisa Tour dan Tour leader bus gue adalah Kak Bayu yang notabenenya adalah mahasiswa di STIP Trisakti. Keadaan BUs 5, bus yang bontot ini lenggang kosong . karena banyak yang ga jadi ikut di pagi harinya. perjalanan Jakarta-Bali Overland itu menghabiskan waktu 2 hari 2 malam. iya, 2 MALAM. bahu dan kaki sudah pegal, badan meronta-ronta ingin direbahkan dan dimandikan. serta persediaan uang 1000 yang kian menipis setiap mau ke toilet. dan gak ketinggalan, Hunting Colokan ! Baterai sering banget Low karena sering di pakai untuk menggalow. hahaha....


ini perjalanan pertama gue ke pulau dewata, dan juga pengalaman pertama gue naik kapal ferry. Anginnya cukup besar. dan cukup membuat mual juga karena sesak. tapi pemandangannya huah ! keren !

setelah sekitar satu jam menyebrang dari Banyuwangi ke Bali, kita baru sampai Nirmala Hotel sekitar jam 10 malam. dan Malam pertama di Bali, gue habiskan dengan mandi lalu tidur :')


Hari kedua di Bali ada tour Guide Bali namanya Bli Wayan. dan baru tau kenapa namanya wayan karena Bli ini adalah anak sulung. wah, kalau anak kedua apa ya Bli ? hhe

Hari Pertama kita nonton tari Barong di desa batu bulan, menghibur banget karena lucu dan keren . berikut fotonya. ada adegan barong sama monyet loh.
siangnya kita makan di kintamani, dinginnya sama kayak puncak. Pemandanannya menawan, sayang banget disini Pedagang Asongannya sangat memaksa.Pantas aja, Bli Wayan bilang Objek wisata ini sepi karena ulah pedagang asongannya.